Gegara sang buah hati Pandu (5 tahun) cinta mengempiskan bunga balon yang didapat saban pergi ke resepsi undangan, Ismail Haris di Gegerkalong, Bandung, Jawa Barat menanam 2 tanaman Asclepias physocarpa sejak 2 tahun lalu.
Beruntung bunga balon yang ditanam Ismail tumbuh seperti harapan. “Meski bunga balonnya kecil tapi cukup menyenangkan Pandu,” katanya.
Bunga balon berbentuk bulat bak balon. Dengan warna hijau terang, bunga balon tersebut seringkali dipakai perangkai bunga untuk pesta. “Biasanya ditaruh di belakang atau sisi dari rangkaian bunga,” kata Hidayat, perangkai bunga di Rawabelong, Jakarta Barat. Hidayat acapkali memakai bunga balon besar dengan garis tengah 6-7 cm.
Sejatinya bunga balon bukan bunga, melainkan kelopak pembungkus biji. Bunga yang sesungguhnya berwarna putih dengan sedikit ungu. Bunga itu muncul dari ketiak daun.
Bunga berisi nektar yang disukai satwa penyerbuk. Bila bunga layu akan terlihat sekumpulan biji terbungkus selaput. Semakin besar selaput pembungkus, semakin besar pula bunga balon. Andaikan biji masak, selaput pembungkus tersebut membuka hingga biji jatuh lantas tumbuh menjadi bunga balon baru.