Meski bukan penyakit berat, panu mengganggu penampilan. Penyakit kulit akibat cendawan Pityriasis versicolor itu memiliki gejala khas, yakni bercak putih yang saat diraba terasa kasar serta acapkali gatal. Bila digaruk, kulit berpanu itu bersisik.
Bagaimana mengatasi panu? Selain obat panu, terdapat herbal yang bisa mengilas panu, yakni lengkuas Alpinia galanga. Pemakaiannya mudah dengan memarut lengkuas, lantas mengoleskan ekstrak pada kulit berpanu sehari 3 kali, pada pagi, siang, dan malam hari selama 3-4 hari .
Riset Haraguchi memperlihatkan lengkuas memiliki aktivitas anticendawan. Bahkan penelitian Taechowisan dan Lumyong pada 2003 mengungkapkan khasiat lengkuas dalam menghambat perkembangan cendawan fitopatogenik pada Candida albicans yang memicu keputihan perempuan.
Bukan hanya itu, riset Vuong Thi Thuy Quynh dan Duszkiewicz pada 2004 juga membuktikan, bila lengkuas bersifat antimikroba terhadap beragam bakteri penyakit seperti Staphylococcus aureus, Bacillus subtilis, Escherichia coli (diare), dan Salmonella typhi (tipus).
GAk nyangka tinggal ngambil ke dapUR langsung manjUR,,,