Susu murni merupakan sumber gizi paling baik untuk kesehatan manusia. Namun, susu juga bisa dimanfaatkan sebagai pestisida alami untuk mengatasi cendawan (fungisida).
Resepnya sederhana. Aduk rata susu dan air dengan perbandingan 1:9. Larutan tersebut mujarab mengatasi penyakit embun pada labu dan penyakit lain yang disebabkan oleh cendawan.
Larutan susu tersebut, dapat memacu pertumbuhan cendawan parasit pemakan cendawan ganas penyebab penyakit di tanaman. Pemakaiannya cukup satu kali setiap pekan, dengan cara menyemprotkan larutan susu tersebut pada bagian daun.