Beberapa pertanyaan sering dilontarkan pehobi ikan seputar perawatan ikan diskus. Berikut bebeja.com rangkum.
Tanya: Mengapa produksi telur diskus berwarna putih dan tidak menetas? Pada beberapa pasangan, ketika bertelur untuk ke-3, telur itu selalu dimangsa induk. Bagaimana mengatasinya? Bagaimana perlakuan air PDAM dan ledeng sebelum digunakan untuk akuarium?
Jawab: Telur diskus berwarna putih dan tidak menetas disebabkan antara lain oleh cendawan akibat kualitas rendah air serta akuarium kurang cukup mendapat sinar matahari. Untuk mengatasinya, gunakan methylene blue atau emolin, 2-3 tetes per akuarium.
Selanjutnya, induk diskus bisa memangsa anaknya karena situasi lingkungan yang menyebabkan ikan tersebut kaget dan stres seperti pH air terlalu tinggi.
Sebelum air PDAM atau ledeng dipakai untuk akuarium, tampung air tersebut di bak. Berilah methylene blue 4-5 hari kemudian. Saat air digunakan untuk akuarium, bubuhi phosphoric acid (bahan pembuat kue) dosis 1:10 dalam botol kemasan. Sebelum diskus masuk, campurkan 1/5 dari botol kemasan itu ke air akuarium.